Title:


PEMANFAATAN SCRIPT IMACROSS UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIFITAS DAN EFISIENSI PEMASARAN DIGITAL PADA MEDIA SOSIAL FACE BOOK


Author:


Mail M Luthfi MA(1*)
Mail Moch Ali Mahmudi(2)

(1) Prodi Manajemen Informatika STMIK Bina Patria, 
(2) Prodi Manajemen Informatika STMIK Bina Patria, 
(*) Corresponding Author
Abstract views : 68 | PDF views : 0

Abstract


Pemasaran melaui Internet adalah topik yang menarik terutama bagi para peneliti di bidang pemasaran. Dengan ruang tanpa batas yang virtual, pemasaran digital melampaui pendekatan pemasaran tradisional dalam sebaran demografi yang terus tumbuh berkembang dan beradaptasi. Perusahaan dituntut untuk kreatif dan inovatif untuk memasarkan produknya sehingga diperlukan strategi khusus untuk meningkatkan kinerja pemasaran. Penelitian ini fokus pada pemanfaatan script iMacross untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam pemasaran digital melalui media sosial. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental sedangkan analisis menggunakan metode analisis SWOT. Hasil dari penelitian ini berupa script iMacros yang dapat diaplikasikan untuk aktivitas pemasaran digital pada facebook. Script iMacross yang dibuat adalah auto UID-User Name, auto reaction, auto friendship, auto massage dan autogroup. Implementasi dari script ini dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi pemasaran digital dari segi waktu, tenaga, biaya serta meningkatkan sebaran pemasaran yang lebih luas dan lebih tertarget.

Keywords


pemasaran digital, iMacross, SWOT, media sosial, facebook

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 68 times
PDF - 0 times

Cited By

Refbacks

  • There are currently no refbacks.