Title:


DETEKTOR KONDISI PENDAKI GUNUNG BERBASIS ARDUINO UNO


Author:


Mail Syahrul Arif Budi Aji(1)
Mail Bagus Fatkhurrozi(2)
Mail Ibrahim Nawawi(3*)

(1) , Indonesia
(2) , 
(3) , 
(*) Corresponding Author
Abstract views : 0 | PDF views : 0

Abstract


Aktivitas mendaki gunung merupakan salah satu jenis aktivitas olahraga  yang sudah banyak diminati dari berbagai kalangan umum untuk melatih fisik dan mental. Adapun kendala umum yang dihadapi oleh pendaki pada saat melakukan proses pendakian adalah stamina yang dapat menurun drastis pada saat mendekati puncak. Kondisi ini akan terjadi ketika tekanan udara  semakin menipis serta dapat berlanjut pada keadaan pendaki yang mulai kehilangan keseimbangan untuk  mengontrol tubuh. Untuk mengantisipasi terjadinya penurunan kondisi kesehatan secara drastis maka dibutuhkan instrumentasi pengukuran untuk mengetahui kondisi kesehatan pendaki gunung. Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis merancang sebuah sistem mendeteksi kondisi kesehatan pendaki gunung. Sistem ini menggunakan beberapa komponen elektronika yang terdiri dari pulse sensor, Modul GSM A6, dan Galvanic Skin Respone (GSR). Sistem tersebut berguna untuk mengetahui banyaknya detak jantung dan kadar keringat dari pendaki. Hasil dari pengukuran tersebut bisa dijadikan acuan pendaki untuk mengetahui kondisi tubuhnya. Pengujian dilakukan terhadap 6 pendaki gunung. Pulse sensor memiliki tingkat keakuratan antara 80-90% untuk mengukur detak jantung pendaki. Banyaknya keringat perndaki yang terukur oleh Galvanic Skin Response rata-rata berkisar 1,63-1,80 siemens. Hasil pengukuran juga dapat dilihat lewat handphone melalui sms yang dikirimkan oleh modul GSM A6.

Kata kunci: Daya Tahan Tubuh; Galvanic Skin Respone; Modul GSM A6; Pulse Sensor

 

ABSTRACT

The activity of hiking is one type of sports activity that has been in great demand from various general circles to train physically and mentally. The general obstacle faced by climbers during the climbing process is stamina which can decrease dramatically when approaching the peak. This condition will occur when the air pressure decreases and can continue to the condition of climbers who begin to lose balance to control the body. To anticipate a drastic decline in health conditions, measurement instrumentation is needed to determine the health conditions of mountain climbers. Based on these problems, the authors designed a system to detect the health condition of mountain climbers. This system uses several electronic components consisting of a pulse sensor, GSM A6 Module, and Galvanic Skin Respone (GSR). The system is useful for knowing the amount of heart rate and sweat levels of climbers. The results of these measurements can be used as a reference for climbers to determine the condition of his body. Testing was carried out on 6 mountain climbers. Pulse sensors have an accuracy level between 80-90% to measure the climber's heart rate. The number of sweat sweat measured by Galvanic Skin Response averaged around 1.63-1.80 siemens. The measurement results can also be seen via handphone via sms sent by the GSM A6 module.

Keywords: Body endurance; Galvanic Respone Skin; GSM A6 Module; Pulse Sensor.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 0 times
PDF - 0 times

Cited By

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN : 2747-1217