Title:


Analisis Kesalahan Berbahasa dalam Skripsi Mahasiswa Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf


Author:


Mail Ulfah Mey Lida(1*)

(1) Institut Agama Islam Negeri Kudus, Indonesia
(*) Corresponding Author
10.31002/transformatika.v7i1.7231| Abstract views : 0 | PDF views : 0

Abstract


Penulisan skripsi bertujuan agar mahasiswa dapat memproduksi karya ilmiah dengan alur berpikir yang sistematis dan ditulis dengan memperhatikan kaidah penulisan karya ilmiah. Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsi kesalahan fonologi dalam skripsi mahasiswa Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni metode kualitatif dengan desain deskriptif. Subjek penelitian dalam penelitian ini berjumlah 15 skripsi mahasiswa yang berasal dari skripsi mahasiswa Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf dengan tahun kelulusan 2020, 2021, dan 2022. Dalam pengumpulan data, teknik yang digunakan adalah teknik simak bebas libat cakap (SBLC), teknik dokumentasi, dan teknik catat. Adapun teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif. Kesalahan berbahasa pada tataran fonologi yang diteliti pada penelitian ini meliputi kesalahan penggunaan tanda baca, huruf kapital, huruf miring, dan kata baku. Berdasarkan hasil penelitian, sebanyak 610 kesalahan fonologi ditemukan dalam 15 skripsi yang dianalisis. Sebanyak 232 kesalahan penggunaan tanda baca, 169 kesalahan penulisan huruf kapital, 65 kesalahan penulisan huruf miring, dan 144 kesalahan penggunaan kata baku.


Keywords


kesalahan berbahasa, fonologi, skripsi

Full Text:

PDF

References


Alber, A., & Hermaliza, H. (2020). Kemampuan Menganalisis Kesalahan Berbahasa Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Islam Riau. Jurnal Sastra Indonesia, 9(1), 1–10. https://doi.org/10.15294/jsi.v9i1.36366

Jannah, Y. M., Trisniawati, & Haryanto. (2021). Analisis Kesalahan Berbahasa Linguistik Penulisan Makalah Mahasiswa Baru PGSD Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa. Jurnal Pemikiran Dan Pengembangan Sekolah Dasar (JP2SD), 9(2), 132–143.

Lida, U. M. (2021a). Pemanfaatan Media Padlet dalam Pembelajaran Menulis Teks Eksplanasi pada Siswa Kelas XI SMA. In A. Wijayanto (Ed.), Yang Terdepan Dalam Menghadapi Pembelajaran Daring (pp. 125–132). Akademia Pustaka. https://files.osf.io/v1/resources/8z5cd/providers/osfstorage/60d590b2e779a500e2a0c145?format=pdf&action=download&direct&version=1

Lida, U. M. (2021b). Penalaran dalam Esai Mahasiswa Terkait Covid-19. In Harianto, P. Duantika, Y. Yulianti, & D. A. Asfar (Eds.), Prosiding Seminar Hasil Penelitian Kebahasaan dan Kesastraan (Issue Desember, pp. 301–311). Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Barat.

Parhan. (2020). Taksonomi Linguistik Analisis Kesalahan Bahasa dalam Pembelajaran Insya. Jurnal Al-Ashriyyah, 11(1), 1–19.

Ramaniyar, E. (2017). Analisis Kesalahan Berbahasa Indonesia pada Penelitian Mini Mahasiswa. Jurnal Edukasi, 15(1), 70–80.

Sari, P. S. (2018). ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA DALAM SKRIPSI MAHASISWA STAI- YAPTIP PASAMAN BARAT: TAKSONOMI LINGUISTIK. Jurnal Al-Karim: Jurnal Pendidikan, Psikologi, Dan Studi Islam, 3(2), 7–11.

Shalima, I., & Wijayanti, A. (2020). Kesalahan Berbahasa Dalam Skripsi Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia Universitas Tidar. Indonesian Journal of Education and Learning, 3(2), 374–386. https://doi.org/10.31002/ijel.v3i2.3244

Uswati, T. S., & Nuryanto, T. (2018). Kesalahan Sintaksis Pada Skripsi Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Indonesian Language Education and Literature, 4(1), 1. https://doi.org/10.24235/ileal.v4i1.1880




DOI: https://doi.org/10.31002/transformatika.v7i1.7231

Article Metrics

Abstract view : 0 times
PDF - 0 times

Cited By

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.